Dampak Penguatan Dolar, EURJPY Potensi Bullish

Fxtrod.com-Dampak penguatan Dolar AS pada pair USDJPY berpotensi membawa EURJPY menguat hingga area resistan mingguan. Pernyataan petinggi bank sentral Amerika pasca meeting The Fed pada Kamis (21/9) dini hari tadi mendongkrak laju indeks Dolar hingga ke area $92.50an.

Nilai tukar USDJPY yang sebelumnya berada pada level $111an langsung melesat hingga level $112.50an akibat respon positif pasar. Aksi berburu Dolar juga turut menekan pergerakan emas hingga dibawah level $1300 dan berada di level $1297an menjelang sesi Eropa hari ini.

Peluang trading dari penguatan Dolar terhadap Yen Jepang dapat dilihat pada pair EURJPY. Memanfaatkan pelemahan Yen Jepang, pair EURJPY berpotensi menguat untuk menguji area resistan mingguan di level 139.97. Area buy limit berada pada level 133.51 sampai dengan 130.20 dengan area support sebagai entri level, sedangkan untuk batasan stop loss berada pada area break level support pada level 129.96. Manfaatkan peluang trading ini.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *