Demo Kuwait Berakhir Hentikan Gejolak Minyak

Fxtrod.com-Harga minyak mentah turun hampir 2.8 % di kisaran $41.43 pada hari Rabu (20/4) di sesi perdagangan Asia. Meskipun sempat menguat pada beberapa hari yang lalu karena faktor aksi demonstrasi pekerja minyak di Kuwait untuk menentang rencana pemerintah mengubah kebijakan upah kerja dan produksi harian minyak, harga minyak kembali turun setelah pihak demonstran mengakhiri aksi mereka setelah pihak pemerintah berjanji meninjau kembali keputusan mereka.

Seperti yang kami kutip dari KUNA, Konfederasi Pekerja Industri Minyak dan Petrokimia Kuwait sebagai serikat pekerja minyak Kuwait sepakat untuk mengakhiri demonstrasi mereka setelah Emir Kuwait, Sabah Al-Ahmad Al-Al-Jaber Al-Sabah berjanji untuk meninjau kembali keputusan mereka sebagai bentuk kepedulian dalam memperjuangkan hak-hak pekerja. Al-Sabah juga berjanji bahwa setiap demonstran tidak akan dikenakan sanksi atas demonstrasi yang mereka lakukan.

Adapun sebelumnya, pemerintah Kuwait berencana mengurangi jumlah pekerja dan berencana memotong produksi minyak harian mereka dari level 3 juta bph menjadi 1.1 juta bph. Rencana pemangkasan ini adalah upaya dari pemerintah Kuwait untuk mendongkrak harga minyak sebagai upaya pemerintah menutup peluang turunnya harga minyak karena hasil pertemuan negara-negara produsen minyak di Doha, Qatar pada 17 April kemarin berakhir mengecewakan.

Pertemuan yang dihadiri oleh beberapa anggota OPEC dan Non OPEC seperti Rusia berakhir buntu. Tidak adanya kesepakatan yang terjadi antara para produsen untuk membekukan produksi harian tidak lepas dari sikap Arab Saudi yang secara tiba-tiba menolak rencana pembekuan produksi harian minyak mereka karena ketidak ikut sertaan Iran. Menurut Arab Saudi, kesepakatan ini hanya dapat terjadi bila semua negara-negara produsen utama termasuk Iran mau menyetujui perjanjian pembekuan produksi minyak sedangkan pada sehari sebelumnya, pihak Iran telah mengkonfirmasikan bahwa pihak mereka tidak akan menghadiri pertemuan ini. Sikap ini merupakan lanjutan dari keputusan awal mereka untuk tetap memproduksi minyak hingga mencapai tingkat produksi harian prasanksi di kisaran 3 juta bph.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *