Jumlah Rig Aktif Amerika Terus Turun

Fxtrod.com-Harga minyak sempat menguat pada hari Rabu (20/4) menuju level $44/barel. Kenaikan harga minyak sebesar hampir 4% ini tak lepas dari data yang dirilis oleh  Badan Energi Internasional yang berada di Amerika. Data ini mengatakan bahwa jumlah produksi minyak negara non-OPEC akan turun pada akhir 2016 ini karena jumlah rig darat aktif yang ada di Amerika terus berkurang .

Data yang kami kutip dari Baker Huges, mengatakan bahwa jumlah rig darat yang aktif turun sebanyak 78% pada tenggang waktu antara Oktober 2014 hingga 15 April 2016. Penutupan ini merupakan imbas dari turunnya harga minyak sejak pertengahan 2014 lalu. Harga minyak yang terus turun karena tingkat produksi yang tinggi menjadikan stok minyak melimpah di kilang-kilang penyimpanan seluruh dunia sehingga 1876 rig darat aktif semakin berkurang hingga tinggal 412 rig darat aktif.

Dari laman Badan Energi Internasional dirilis bahwa Interval kepercayaan untuk ekspektasi pasar untuk prediksi harga hingga Desember 2017 cukup lebar. Batasan bawah yang berada di kisaran $20/barel dan resisten atas di kisaran $100/barel. Harga minyak mentah Brent rata-rata berada di kisaran $35/barel pada tahun 2016 dan $41/barel pada tahun 2017 dan rata-rata $45/barel pada Desember 2017

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *