Mengenal Pola Head and Shoulders

Fxtrod.com-Pola Head and Shoulders adalah sebuah pola yang membentuk gambar kepala dan bahu dengan potensi harga akan melemah turun setelah bahu dan kepala terbentuk sempurna . Pola ini di awali dengan harga yang bergerak keatas (A/left shoulder) kemudian terjadi sebuah koreksi sesaat dan melanjutkan penguatan kembali membentuk harga tertinggi baru (B/head).

Setelah pola B/Head terbentuk, terjadi potensi pelemahan harga membentuk bahu yang baru (C/right shoulder). Pembentukan pola ini terkonfirmasi sempurna bila tinggi bahu left shoulder dan right shoulder sejajar atau hampir sama dan harga cenderung melemah.

Bila pola bahu dan kepala sudah terbentuk, harga akan berpotensi akan mengalami penurunan sebesar harga bawah left shoulder dan right shoulder dengan harga tinggi kepala (gambar H). Entri level untuk sell limit disarankan di setelah right shoulder terbentuk sempurna.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *